Home / Daerah / Ekonomi

Kamis, 27 Februari 2025 - 02:28 WIB

Cemarkan Sungai, Aktifitas Tambang Ilegal Resahkan Warga Pasaman

Pasaman, Lenterarakyat.id— Masyarakat Sumpadang, Nagari Padang Matinggi, Kecamatan Rao, Kabupaten Pasaman diresahkan oleh aktifitas alat berat jenis Excavator, yang diduga kuat melakukan penambangan emas secara Ilegal di bantaran sungai Batang Sibinail yang mengakibatkan air sungai menjadi keruh, dan tidak bisa lagi dimanfaatkan warga.

“Sebelumnya, mereka telah melakukan penambangan, dan sempat berhenti. Tapi, sekarang mereka kembali beroperasi melakukan penambangan emas. Kami merasa sangat khawatir, dan terganggu. Karena air sungai yang biasanya bisa kami manfaatkan, sekarang tidak lagi bisa digunakan. Penyebabnya, tentu saja karena air itu benar-benar tercemar dan keruh,” ujar TM masyarakat setempat.

Baca juga  Warga Pasaman Terima Bantuan Bedah Rumah Baznas

Dari informasi masyarakat tersebut, awak media mengunjungi lokasi yang disebutkan masyarakat, dari hasil pantauan di lokasi ternyata benar terdapat dua unit Alat Berat jenis Excavator yang tengah melakukan penambangan emas di tepian sungai Batang Sibinail tersebut.

Saat ditanyakan siapa pemilik alat berat tersebut, masyarakat menyampaikan bahwa alat tersebut kepunyaan seseorang berinisial P yang berasal dari Kota Nopan, Sumatera Utara.

“Yang kami tahu pemiliknya P orang Kota Nopan Sumatera Utara, alat itu sudah berada disini sekitar dua minggu yang lalu. Kemarin ada empat unit yang beroperasi tapi sekarang hanya dua,” ucap masyarakat lainnya berinisial RZ.

Baca juga  Santriwati Pondok Pesantren Parabek Tewas Usai Terjatuh dari Lantai 6 Asrama

Ironisnya, beredar issue, aktivitas yang tidak mengantongi izin resmi dari negara ini, kabarnya “dibekingi ” oknum aparat, berinisial L.

Untuk mengetahui lebih lanjut, wartawan mencoba menghubungi L melalui pesan WA, dan menanyakan keterkaitannya dengan tambang emas Ilegal tersebut. Namun ia mengelak, dan membantah dengan menjawab “tidak ada main kita pak,” balasnya.

Sementara itu, Kapolres Pasaman AKBP Yhudo Huntoro,S.I.K,M.I.K menanggapi hal ini kepada wartawan menjelaskan bahwa pihaknya sudah mengambil tindakan.

“Kita sudah dapatkan informasi ini, saya sudah perintahkan Kasat Reskrim malam ini untuk turun kelapangan dan melakukan penertiban,”jelasnya. (ADE)

 

Editor : Jontra

Share :

Baca Juga

Daerah

Capres Gemoy Kunjungi Sumbar Berikan Bantuan Erupsi Marapi dan Gelar Rapat Konsolidasi

Covid-19

Pemko Bukittinggi Serahkan Bantuan Beras Kepada Masyarakat di Tiga Kecamatan

Daerah

Wujud Kepedulian ke Masyarakat, Polres Payakumbuh Bagi- Bagi Bansos

Daerah

Dinas Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja Bukittinggi dapat Kunjungan dari Anggota DPRD Tapanuli Tengah Komisi B

Daerah

Pokir H. Ismet Amzis, SH Bagikan 12 Alsintan kepada Poktan melalui DKPP Propinsi Sumbar

Daerah

Warga Heboh, Kantor Lurah Bukit Apit Puhun Kota Bukittinggi Tebakar

Daerah

Polres Bukittinggi Terima Penghargaan Kornas TRC PPA

Covid-19

Kebakaran Hebat Hanguskan Ratusan Kios di Pasar Bawah