AGAM, LENTERARAKYAT.ID — Kecelakaan beruntun terjadi di Kawasan Padang Luar, Kabupaten Agam – Sumatera Barat pada Jumat malam (07/10) sekitar pukul 21.00 WIB.
Menurut pantauan di lapangan, sejumlah mobil yang bertabrakan terdiri dari beberapa mobil minibus, truk dan beberapa mobil lainnya.
Kejadian ini persis berada di depan Puskesmas Padang Luar, Kecamatan Banuhampu, Kabupaten Agam.
“Sekarang anggota kita sedang berada di TKP (lokasi),” jelas Kasat Lantas Polres Bukittinggi AKP Ghanda Novidiningrat, Jumat malam.
AKP Ghanda belum dapat memastikan bagaimana kronologinya kecelakaan beruntun ini terjadi, apalagi di kawasan Padang Luar terhitung sudah beberapa kali terjadi kecelakaan beruntun di beberapa titik yang berbeda.
Dia juga belum bisa memastikan berapa kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini, begitu juga dengan korban. Namun menurut pantauan di lapangan saat ini korban kecelakaan beruntun sudah dilarikan ke sejumlah rumah sakit terdekat. (Ayu)
Editor : Surya Hadinata, SH