BUKITTINGGI, LENTERARAKYAT.ID — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bukittinggi melaksanakan kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif pada pemilihan tahun 2024 dengan mengusung tema, “Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu, -Pemilih Cerdas, Pemimpin Berkualitas-“.
Sosialisasi pengawasan partisipatif pada pemilihan tahun 2024 ini dihadiri sebanyak 38 undangan yang terbagi atas perwakilan dari ketua pemuda 24 kelurahan, Bujang Gadih Kota Bukittinggi, Ketua KNPI, Ketua Karang Taruna, Aliansi Mahasiswa, Pemuda Kurai, Intel Polresta Bukittinggi, Intel Kodim 03/04 Agam dan para jurnalis.
Ketua Bawaslu Bukittinggi Ruzi Hariadi membuka langsung acara sosialisasi yang dilaksanakan di Grand Rocky Hotel pada Minggu (24/11). Menurutnya Bawaslu sudah melakukan beberapa sosialisasi dan juga telah melakukan sosialisasi terhadap proses pungut suara.
“Kita mengharapkan semua yang sudah disosialisasikan berdampak dan berjalan lancar, dan mematuhi semua aturan yang sudah ditetapkan”, terangnya.
Saat ini, seluruh provinsi melakukan pemilihan kepala daerah serentak kecuali DKI Jakarta, untuk Pilkada sendiri tentu mempunyai tantangan tersendiri agar bagaimana Pilkada bisa dilaksanakan dengan sukses.
“Harapan saya, mengajak kita semua agar hadir di TPS tanggal 27 besok dengan menggunakan hak suara kita secara cerdas, saling menjaga agar bisa berjalan dengan tertib. Semua pihak yang hadir ini diharapkan bisa mensosialisasikan bagaimana pilkada bisa dilaksanakan dengan baik, bagaimana kita bisa menjadi solusi dari masalah yang akan terjadi, ini menjadi komitmen kita bersama dalam mensukseskan pilkada tahun ini,”tambah Ketua Bawaslu Ruzi. (Ayu)
Editor : Jontra